Minggu, 19 Desember 2010

Presiden Anugerahkan Penghargaan Bidang Industri

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!

Jakarta (ANTARA) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menganugerahkan penghargaan di bidang industri tahun 2010 berupa Penghargaan Upakarti kepada 20 penerima, rintisan teknologi industri tujuh perusahaan.

Selain itu , juga diberikan penghargaan desain terbaik Indonesia kepada 19 penerima, dan penghargaan kreasi prima mutu kepada empat perusahaan.

Pemberian penghargaan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Senin, pada pukul 10.00 WIB yang dihadiri juga oleh para menteri dari Kabinet Indonesia Bersatu II.

Pemberian penghargaan tersebut merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan pemerintah kepada mereka yang telah berdedikasi melakukan hal luar biasa dalam pengembangan industri kecil dan menengah, merintis pengembangan teknologi industri yang bermanfaat, menemukan desain produksi yang inovatif, serta senantiasa konsisten melakukan pengendalian mutu terhadap produksi yang dihasilkan.

Penghargaan di bidang industri terdiri atas Penghargaan Upakarti, penghargaan rintisan pengembangan teknologi industri, penghargaan desain terbaik Indonesia, dan penghargaan Kreasi Prima Mutu.

Upakarti dibagi menjadi empat kategori kepada masing-masing lima penerima, yaitu jasa pengabdian antara lain kepada Syarifah dari Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, jasa pelestarian antara lain kepada Mateus Ala dari Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, Jasa kepeloporan antara lain kepada Hardono dari Surakarta, Jawa Tengah, dan IKM Modern antara lain kepada PT Sarandi Karya Nugraha dari Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Sedangkan penghargaan rintisan teknologi tahun 2010 diberikan kepada tujuh penerima antara lain PT Hartono Istana Teknologi untuk invensi Crystaline Television dengan Flat Crystaline Loudspeaker dan PT Divine Eternier Water Indonesia untuk invensi air minum embun dalam kemasan.

Untuk penghargaan desain terbaik Indonesia kategori Grand Award diberikan kepada PT Indovickers Furnnitama Jakarta untuk produk Mobile Office Storage Sysytem, kategori Special Craftmantship diberikan kepada Bali Infrasilk untuk produk selendang sutera, sedangkan kategori gold award diberikan kepada 15 penerima salah satunya kepada PT Kriya Nusantara untuk produk radio motif parang, dan gold award kategori produk inovasi riset desain industri diberikan kepada Institut Teknologi Bandung untuk produk Palapa Gift Nusantara dan Pho Chair.

Sementara itu, penghargaan kreasi prima mutu diberikan kepada empat penerima antara lain CV Mendong K Craft dari Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, untuk produk kerajinan antaman mendong dan IKM Sanggalea dari Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan untuk produk roti.

Menteri Perindustrian MS Hidayat dalam sambutannya menyebutkan sampai tahun 2010 penghargaan upakarti yang dimulai sejak 1985 telah diberikan kepada 1004 penerima terdiri atas 425 jasa pengabdian, 20 jasa pelestarian, 488 jasa kepeloporan, 68 jasa kepedulian, dan 23 IKM modern.

Penghargaan tersebut, menurut Menperin, sangat bermanfaat karena mampu membangkitkan semangat masyarakat luas termasuk aparatur pemerintah untuk ikut membina dan mendorong pengembangan industri kecil dan menengah.

"Semangat dan motivasi ini perlu terus dipupuk dan dipelihara agar peran dan kontribusi IKM dalam mendukung pengentasan kemiskinan, pengurangan pengangguran dan pertumbuhan ekonomi daerah dapat terus ditingkatkan," tutur Hidayat.

Mekanisme pengusulan dan penilaian seleksi terhadap para penerima dilakukan dalam empat tahap, yaitu pengusulan dari tingkat kabupaten/kota, pengusulan setelah dinilai dari tingkat provinsi, tahap seleksi di tingkat panitia pusat, dan tahap terakhir seleksi oleh dewan juri nasional yang terdiri atas berbagai kalangan mulai dari pemerintah, desainer, hingga pengamat ekonomi.



Powered by WizardRSS | Work At Home Jobs

20 Dec, 2010


--
Source: http://id.news.yahoo.com/antr/20101220/tpl-presiden-anugerahkan-penghargaan-bid-cc08abe.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar